Senin, 31 Oktober 2016

Cara melipat napkin

"Cara-Cara Melipat Napkin"
Pada artikel tentang napkin sebelumnya, Studi Pariwisata telah membahas mengenai macam-macam dan cara membuat beberapa jenis lipatan napkin.
Untuk menambah pengetahuan lebih banyak mengenai cara melipat napkin, pada artikel kali ini, Studi Pariwisata akan memberikan panduan 12 cara melipat napkin.
Panduan ini akan sangat panjang, oleh karena itu silahkan cari jenis lipatan napkin yang diinginkan melalui daftar isi berikut ini.
DAFTAR ISI
Panduan 12 Cara Melipat Napkin
1. The Pyramid
2. The Arrow
3. The Bird Of Paradise
4. The Diamond
5. The Cone
6. The French
7. The Bishop’s Hat
8. The Rosebud
9. The Sail
10. The Slide
11. The Crown
12. The Standing Fan
Panduan 12 Cara Melipat Napkin
1. The Pyramid
The Pyramid 1
Lipatan napkin yang satu ini sangat simple, cepat untuk dibuat dan mudah diterapkan untuk hampir semua jenis napkin. Jika napkin yang digunakan adalah jenis napkin yang tipis dan tidak kaku, maka gosoklah napkin terlebih dahulu dengan ditaburi kanji agar napkin lebih kaku. Berikut cara melipat napkin dengan bentuk Pyramid.
The Pyramid 21. Bentangkan napkin secara terbalik di depan anda
- SPONSORED ADS -
The Pyramid 32. Lipat napkin secara diagonal
The Pyramid 43. Putar napkin sehingga bagian terbuka berada di atas
The Pyramid 54. Lipat bagian kanan bawah ke atas hingga bertemu bagian lipatan yang terbuka
The Pyramid 65. Ulangi langkah tadi pada bagian kiri bawah, sehingga napkin membentuk seperti berlian
The Pyramid 76. Balik napkin sehingga bagian yang terlipat tadi menghadap ke bawah
The Pyramid 87. Lipat bagian atas napkin ke arah bawah sehingga membentuk segitiga terbalik
The Pyramid 98. Balik kembali napkin tadi sehingga bagian terbuka berada di atas
The Pyramid 109. Tegakkan napkin dengan puncaknya merupakan sisi napkin yang terbuka
2. The Arrow
The Arrow 1Cara melipat napkin yang satu ini juga terbilang sangat simpel dan bisa dipakai untuk hampir semua jenis napkin. Jenis lipatan napkin ini akan memberikan tampilan yang elegan untuk meja
The Arrow 21. Bentangkan napkin secara terbalik
The Arrow 32. Lipat napkin secara mendatar
The Arrow 43. Lipat ujung napkin bagian kanan atas ke arah bawah
The Arrow 54. Ulangi langkah ini untuk ujung napkin bagian kiri atas
The Arrow 65. Lipat sisi terbuka napkin bagian kanan ke atas secara diagonal
The Arrow 76. Lakukan hal yang sama untuk sisi terbuka bagian kiri
The Arrow 87. Tarik bagian kiri dan kanan napkin ke belakang secara bersamaan dengan perlahan
3. The Bird Of Paradise
The Bird Of Paradise 1Bentuk napkin jenis ini merupakan salah satu bentuk napkin klasik. Cara melipat napkin ini juga terbilang mudah. Untuk membuatnya diperlukan jenis napkin yang kaku. Jika anda tidak mempunyai jenis napkin ini, maka pergunakanlah napkin yang di gosok dengan taburan kanji
The Bird Of Paradise 21. Bentang napkin secara terbalik
The Bird Of Paradise 32. Lipat napkin secara mendatar ke arah bawah
The Bird Of Paradise 43. Lipat kembali napkin ke arah samping sehingga membentuk persegi
The Bird Of Paradise 54. Lipat napkin secara diagonal agar membentuk segitiga
The Bird Of Paradise 65. Putar napkin hingga puncak segitiga berada pada posisi atas
The Bird Of Paradise 76. Lipatlah bagian kanan segitiga napkin secara diagonal dengan garis tengah napkin sebagai acuannya
The Bird Of Paradise 87. Lakukan hal yang dama untuk ujung napkin bagian kiri sehingga membentuk seperti berlian
The Bird Of Paradise 98. Masukkan bagian bawah napkin ke sisi belakang sehingga napkin kembali membentuk segitiga
The Bird Of Paradise 109. Tegakkan segitiga napkin ini dengan puncaknya adalah sisi terbuka napkin
The Bird Of Paradise 1110. Tarik ujung sisi terbuka napkin satu persatu
The Bird Of Paradise 1211. Rapikan dan napkin siap dijadikan sebagai dekorasi meja
4. The Diamond
The DiamondCara melipat napkin yang satu ini terbilang sangat cepat untuk dilakukan. Perlu napkin yang kaku untuk membuat lipatan napkin yang satu ini. Tapi jika anda tidak mempunyai napkin kaku, maka pergunakan napkin yang digosok dengan sedikit taburan kanji
The Diamond 11. Letakkan napkin secara terbalik
The Diamond 22. Lipat napkin ke arah anda sehinga membentuk persegi panjang
The Diamond 33. Lipat kembali napkin ke arah kanan agar membentuk persegi
The Diamond 44. Ambil salah satu sisi terbuka bagian kanan bawah dan lipat ke arah atas secara diagonal
The Diamond 55. Lipat satu lagi sisi terbuka bagian kanan secara diagonal, tapi jangan sampai garis diagonalnya sama dengan lipatan pertama, sehingga ada jarak antara garis napkin pertama dan kedua tadi
The Diamond 66. Lakukan hal yang sama dan tetap perhatikan agar garis lipatan napkin yang ketiga tidak sama dengan garis lipatan napkin ke dua
The Diamond 77. Lipat kembali sisi napkin yang terakhir
The Diamond 88. Sekarang lipat ujung kiri dan kanan napkin ke bagian belakang agar membentuk kerucut seperti di gambar. Tekan-tekan sedikit agar rapi dan napkin telah selesai dalam 60 detik :)
5. The Cone
The ConeSekedar informasi, cara melipat napkin ini berasal dari suku Indian :D . Gunakanlah napkin yang kaku atau napkin yang digosok dengan taburan kanji.
The Cone 11. Bentangkan napkin secara terbalik di depan anda
The Cone 22. Lipatlah napkin secara diagonal
The Cone 33. Posisikan napkin sehingga membentuk segitiga sama sisi
The Cone 44. Lipat ujung kiri napkin ke arah atas
The Cone 55. Ulangi langkah sebelumnya untuk ujung napkin bagian kanan
The Cone 66. Balik sisi napkin bagian bawah ke atas
The Cone 77. Lipat ujung bawah napkin ke atas kira-kira 1 / 3 bagian dari panjang napkin, tekan napkin atau gunakan setrika agar rapi
The Cone 88. Lipat ujung kiri dan kanan napkin ke bagian belakang secara perlahan sehingga membentuk seperti di gambar
6. The French
The FrenchCara melipat napkin dengan bentuk french ini tidak memerlukan jenis napkin khusus, jadi sangat mudah untuk dilakukan :)
The French 11. Letakkan napkin di depan anda secara terbalik
The French 22. Lipat napkin secara diagonal
The French 33. Posisikan napkin sehingga bagian terbuka menghadap ke kanan
The French 44. Ambil ujung napkin bagian atas dan lipat ke sisi kanan, perhatikan garis lipatan agar tidak sampai ke ujung sisi terbuka napkin
The French 55. Ambil sisi terbuka napkin sedikit angkat dan lipat sehingga membentuk corong
7. The Bishop’s Hat
The Bishop’s HatIni merupakan jenis lipatan napkin yang klasik. Sebelum melipat napkin dengan bentuk ini terlebih dahulu setrikalah napkin yang akan digunakan agar kaku
The Bishop’s Hat 11. Bentangkan napkin dengan posisi terbalik
The Bishop’s Hat 22. Lipat napkin anda secara mendatar
The Bishop’s Hat 33. Ambil ujung kanan nagian atas dari napkin dan lipat secara diagonal mengarah ke tengah
The Bishop’s Hat 44. Kemudian ambil ujung kiri bawah dari napkin dan lipat mengarah ke tengah sehingga nampik sekarang membentuk jajar genjang
The Bishop’s Hat 55. Balik napkin
The Bishop’s Hat 66. Lipat bagian bawah napkin ke atas, perhatikan pada sisi bawah napkin terdapat ujung napkin, jangan lipat ujung ini
The Bishop’s Hat 77. Ambil ujung napkin yang satu lagi yang berada di sisi bawah
The Bishop’s Hat 88. Lipat ujung napkin bagian kiri ke sisi belakang
The Bishop’s Hat 99. Balik kembali posisi napkin
The Bishop’s Hat 1010. Lipat ujung kanan napkin yang sudah dibalik dan masukkan ke dalam lipatan satunya
The Bishop’s Hat 1111. Secara perlahan tegakkan napkin dan buka bagian tengahnya
The Bishop’s Hat 1212. Rapikan dan napkin siap digunakan
8. The Rosebud
The RosebudBentuk napkin cantik ini dapat dibuat dengan napkin kaku maupun napkin tipis. Jika napkin di gosok terlebih dahulu, tentu akan lebih mudah dalam membentuknya :)
The Rosebud 11. Bentangkan napkin secara terbalik
The Rosebud 22. Lipat napkin secara diagonal
The Rosebud 33. Posisikan bagian terbuka napkin hingga mengarah ke atas
The Rosebud 44. Lipat ujung kanan napkin ke arah atas dengan garis tengah sebagai garis lipatannya
The Rosebud 55. Ulangi langkah ke 4 untuk bagian kiri napkin sehingga napkin sekarang berbentuk berlian
The Rosebud 66. Balik sisi napkin
The Rosebud 77. Lipat bagian bawah napkin yang sudah dibalik tadi dengna garis lipatan kira-kira 1/3 dari panjang napkin
The Rosebud 88. Balik kembali napkin tadi sehingga sisi terbukanya berada di atas
The Rosebud 99. Gulung kedua sisi napkin dan satukan di salah satu kantung yahng terbentuk dari lipatan napkin tersebut
The Rosebud 1010. Tegakkan napkin , rapikan dan napkin siap di jadikan dekorasi untuk table setting
9. The Sail
The SailIni merupakan salah satu bentuk napkin tegak yang paling simpel. Tapi lagi-lagi anda membutuhkan jenis napkin kaku agar bisa membuat melipat napkin ini. :)
The Sail 11. Letakkan napkin dengan sisi dalam di atas
The Sail 22. Lipat napkin secara mendatar
The Sail 33. Lipat ujung kanan atas ke arah bawah secara diagonal
The Sail 44. Lakukan hal yang sama dengan ujung napkin kiri atas sehingga sekarang napkin berbentuk segitiga
The Sail 55. Tegakkan napkin dengan cara membalik terlebih dahulu sisi napkinnya lalu buatlah napkinnya berdiri. Simpel bukan? :)
10. The Slide
The SlideCara melipat napkin yang satu ini agak sedikit rumit tapi tetap saja bisa dilakukan siapa saja. Bagusnya lagi, semua jenis napkin baik yang kaku maupun yang tipis bisa digunakan untuk membuat lipatan napkin ini. :)
The Slide 11. Bentangkan napkin secara terbalik di depan anda
The Slide 22. Lipat napkin secara mendatar
The Slide 33. Lipat lagi napkinnya sehingga sekarang napkin membentuk bujur sangkar
The Slide 44. Posisikan ujung napkin yang terbuka di atas
The Slide 55. Lipat ujung napin bagian atas secara horisontal ke arah bawah sehingga napkin sekarang membentuk segitiga terbalik
The Slide 66. Ambil salah satu ujung terbuka dari napkin dan lipat ke atas. Perhatikan garis lipatan agar tidak sampai ke ujung, cukup kira-kira 4/5 bagian dari panjang napkin
The Slide 77. Balik sisi napkin secara perlahan
The Slide 88. Setelah itu lipat napkin ke arah kanan secara vertikal
The Slide 99. Tekan-tekan napkin hingga napkin menjadi lebih kaku dan tegakkan napkin dengan garis lipatan sebagai puncaknya. Selesai :)
11. The Crown
The CrownJika ingin membuat suasana makan seperti suasana makannya para raja, maka jenis nepkin ini sangat cocok untuk digunakan. Sesuai namanya, napkin ini akan berbentuk mahkota. Tapi anda perlu menyiapkan napkin kaku untuk membentuk napkin dengan lipatan seperti ini.
The Crown 11. Bentangkan napkin secara terbalik
The Crown 22. Lipat napkin secara diagonal hingga membentuk segitiga siku-siku
The Crown 33. Arahkan puncak segitiga napkin ke atas sehingga bagian terbukanya sekarang berada di atas
The Crown 44. Lipat ujung kanan dari segitiga napkin ini ke atas secara diagonal
The Crown 55. Ulangi langkah sebelumnya untuk napkin bagian kiri. Lalu balik sisi napkin sehingga sisi yang terdapat lipatan berada di bawah
The Crown 66. Ambil ujung napkin bagian bawah lalu lipat ke atas dengan batas garis lipatan sekitar 1/3 bagian dari panjang napkin
The Crown 77. Ambil ujung lipatan dari segitiga napkin yang terbentuk kemudian lipat ke bawah sampai ujung lipatannya menyentuh bagian bawah dari napkin
The Crown 88. Gulung napkin lalu satukan masing-masing ujungnya dengan memasukkan salah satu ujungnya ke kantung yang terbentuk di ujung yang lain dari napkin tersebut
The Crown 99. Tegakkan napkin lalu secara perlahan buka sisi napkin yang merupakan hasil dari lipatan sebelumnya. Rapikan dan napkin telah siap :)
12. The Standing Fan
The Standing FanInilah cara melipat napkin yang terakhir dalam artikel ini. Bentuk napkin ini sangat elegan dan cocok untuk dijadikan dekorasi table setting. Seperti biasa, sangat diperlukan jenis napkin kaku agar bisa melipat napkin dengan bentuk ini secara sempurna.
The Standing Fan 11. Bentangkan napkin dengan posisi bagian dalam berada di atas
The Standing Fan 22. Lipat napkin secara mendatar dengan posisi ujung yang terbuka menghadap anda
The Standing Fan 33. Lipatlah napkin seperti akan membuat origami kipas dari kertas mulai dari ujung napkin bagian kanan, namun sisakan sekitar 3 cm di bagian ujung kiri
The Standing Fan 44. Lipat napkin secara vertikal dengan garis lipatan kertas berada di luar
The Standing Fan 55. Ambil ujung napkin yang disisakan tadi lalu lipat secara diagonal dan masukkan ke dalam lipatan kipas tadi
The Standing Fan 66. Perlahan bukalah kipas napkin dan napkin siap digunakan

Bagaimana? ada kesulitan dengan cara melipat napkin di atas? jika iya, atau ada masukan dan informasi baru, jangan sungkan untuk mengirimkan komentar di bawah artikel ini ya.


f&b product

Food & Baverage Product
Tugas Dan Tanggung jawab Masing-Masing Jabatan

Dari struktur organisasi F & B Product Departement diatas, dapat dilihat bahwa setiap karyawan atau staff memiliki tugas dan tanggung jawab yang berbeda. Ada pun deskripsi jabatan untuk F & B Product Departement pada Inna Kuta Beach Hotel Cottage and Spa antara lain sebagai berikut:

1.      Exceutive Chef
Tugas dan tanggung jawab:
v  Mengorganisasikan dapur.
v  Menyusun menu
v  Memesan bahan makanan
v  Membuat rencana “ Layout” dapur
v  Memberi saran dan data alat-alat yang diperlukan
v  Menjaga kestabilan “ Food Assistant”
v  Mengkoordinasikan pegawai
v  Mengawasi pekerjaan pegawai
2.      Sous Chef
Tugas dan tanggung jawab:
v  Mengantikan tugas-tugas didapur pada saat executive chef tidak ada ditempat
v  Mengawasi langsung operasional dapur
v  Mengawsi pengadaan dan pembeliaan bahan makanan
v  Mengecek crew-crew yang bertugas
v  Mengawasi pengolahaan bahan makanan dan menjaga mutu makanan yang akan disajikan
3.      Chef de Partie
Tugas dan tanggung jawab:
v  Bertanggung jawab pada masing-masing seksinya
v  Memesan bahan pada executive chef untuk keperluan seksinya
v  Mengawasi kelancaran tugas-tugas di seksinya
4.      Pastry cook Supervisor
Tugas dan tanggung jawab:
v  Mengawasi semua aktivitas yang dilakukan oleh pastry cook dalam membuat cake dan bread
v  Membantu pastry cook dalam membuat cake dan bread untuk breakfast dan hidangan untuk coffee break ( bila ada banquet order)
5.      Pastry Cook
Tugas dan tanggung jawab:
v  Menyiapkan cake untuk hidangan breakfast
v  Membantu preparation Danish, croissant, cake,dan sandwich bread untuk hidangan breakfast
v  Membuat pizza dough, apple pie, dan black forest ( bila persediaan sudah habis)

Barista Perhotelan

"Barista"
ARTIKEL ini dibuat berdasarkan pengamatan saya selaku penulis secara personal. Saya sendiri sudah mampir ke (kurang-lebih) 70 kedai kopi yang tersebar di beberapa kota di Indonesia dan beberapa kota di Asia Tenggara. Saat mengunjungi kedai kopi, tak hanya interior, suasana dan rasa kopi yang menjadi perhatian saya, tapi juga baristanya. Barista sendiri ternyata juga memiliki beragam tipe dan karakteristik yang bisa kita nilai dari sudut pandang kostumer seperti saya. Mau tahu tipe barista apa saja yang rata-rata saya temui? Berikut ulasannya.
Foto dari sprudge.com

Barista Idola
Barista yang satu ini biasanya digilai bukan hanya karena rasa kopinya, tapi juga karena ketampanan dan karismanya. Biasanya kostumer perempuan yang mengidolakan barista yang satu ini. Mereka terlihat rapi, apron leather, klimis dan terkadang terlihat cool juga fashionable. Barista tipe ini sering ditemui di kota-kota besar dan coffee shop terkenal. Meski tak melulu ramah dan menyenangkan, barista idola yang biasanya bertato ini memang menjadi daya tarik kostumernya untuk datang ke kedai kopi.
Barista Robot
Barista yang satu ini sering terlihat di kedai kopi yang tak pernah sepi. Jangankan untuk menyapa pelanggannya, si barista robot tak pernah berhenti bercengkrama dari grinder, mesin espresso, milk jug dan cangkir-cangkir. Waktunya dihabiskan untuk membuat kopi tanpa henti. Selain itu, barista robot ini juga menghapal secara ajaib segala macam cara meracik kopi dengan tepat dan sistematis. Mulai dari rasio air, temperatur sampai tetek bengek lainnya. Pas seperti mesin!
Barista Artis (Artis Latte Art)
Nah, kalau yang satu ini sudah tahulah ya bagaimana karakternya. Dia sangat peduli dengan keindahan setiap cangkir latte. Takkan ada kopi tanpa sentuhan ‘mahakaryanya’. Jangan tanya dia soal membuat espresso terbaik, tapi tanyalah bagaimana seharusnya foam, steam, frothe, dan milk jug apa yang paling tepat untuk menghasilkan latte art paling indah yang bisa diikutsertakan dalam latte art championship. Instagramnya penuh dengan latte art hasil karyanya. Mulai dari secangkir cinta, naga, beruang hingga yang 3D.

Foto dari venezianocoffee.com.au
Barista Newbie
Kalau barista yang ini sangat mudah dikenali. Biasanya mereka terlihat sedikit gugup saat kostumer bertanya macam-macam. Sering juga meminta bantuan dari barista senior saat ada pertanyaan-pertanyaan sulit soal kopi. Meskipun baru, mereka biasanya sangat bersemangat bekerja. Barista baru biasanya menyenangkan karena belum ‘teracuni’ kesombongan yang kadang membuat seorang barista terkesan menyebalkan. Meskipun belum terlalu jago meracik kopi, biasanya barista tipe ini terlihat selalu bahagia karena masih excited belajar segala hal di balik coffee bar.
Kalau kamu pernah ketemu barista tipe yang mana?